You are here
Kuliner 

Bebek Sinjay, Bukan Sembarang Bebek

1e9342d87efc37ba0c255030_original-

MADURA (LN)- Rasanya kurang klop kalau ke Madura kita nggak wisata kuliner juga. Kali ini menu bebek…bebek sinjay. Kedai bebek sinjay ini berada di Jalan Raya Ketengan Nomor 45 Kecamatan Burneh, Bangkalan, Madura. Hanya berjarak 16 km dari jembatan suramadu. Namun kini bebek sinjay telah memiliki banyak cabang di luar Madura yang akan memudahkan anda untuk menikmatinya.

 1. Bebek Sinjay cabang Surabaya :
– Kaza City Lt. 3 Blok B No.5 Jl. Kapas Krampung No. 45, Kapas Krampung Plaza
– Ruko Pertokoan Baru Jl. A.Yani No.166 Surabaya (dekat Taman Pelangi, tepatnya di Timur Jalan Raya A. Yani)

2. Bebek Sinjay cabang Jakarta : 
– Jalan Raya Jatiwaringin No.181 Bekasi

3. Bebek Sinjay cabang Pandaan:
– Jl. Palagan Trip By Pass Pandaan, Pasuruan

4. Bebek Sinjay cabang Malang: 
– Jl. Perusahaan No.16 Karanglo, Malang

5. Bebek Sinjay cabang Sidoarjo:  
– Jl. Ponti No.3 Magersari, Sidoarjo (Dekat GOR Sidoarjo)

Bebek sinjay sebenarnya sama dengan nasi bebek goreng pada umumnya. Namun daging bebeknya begitu empuk dan tidak ada aroma amis layaknya bebek pada umumnya. Apalagi nasi yang mendampinginya begitu pulen. Ditambah gorengan tepung kremes berwarna coklat yang sangat gurih. Namun yang menjadikan bebek ini begitu unik adalah cara memesannya. Anda diharuskan sabar antri dan menunggu untuk bisa menikmati kelezatan bebek sinjay ini, mulai dari membayar ke kasir hingga menunggu pesanan datang. Tahap pemesanan di bebek sinjay dimulai dari Pengunjung harus membayar terlebih dahulu ke kasir sesuai dengan jumlah porsi yang diinginkan. Selanjutnya pengunjung mengambil pesanan di loket yang berada di sebelahnya.

Jika biasanya anda bebas memilih jenis potongan daging seperti paha, dada, dan sebagainya yang akan anda makan, di sini anda tidak bisa melakukan itu. Apa yang tersedia di dapur itulah yang anda terima. Hal ini dilakukan untuk memperlancar antrian. Selanjutnya anda tinggal menikmati pesanan anda di meja deret layaknya sebuah asrama. Begitu terkenalnya bebek sinjay sehingga anda harus jeli untuk melihat tempat duduk kosong. Jika tidak, bersipalah makan sambil berdiri. Meski cuaca madura cenderung panas, namun warung ini tidak menggunakan pendingin udara. Hamparan sawah di belakang warung, sudah memberikan udara yang sejuk bagi pengunjung di sini.

Selain itu, sambal pencit teman si bebek sinjay, semakin menambah kelezatan si bebek. Terbuat dari paduan irisan mangga muda dan cabe merah yang super pedas. Meski tidak digoreng terlebih dahulu. sambal mangga muda ini tetap terasa ada minyak di sana. Minyak ini didapar dari campuran minyak yang digunakan unik menggoreng bebek . Rasa asam dan pedas begitu mendominasi dan terasa unik dan khas.

 

 

 

 

Related posts

Leave a Comment